RSS

PARTISIPASI BELAJAR SISWA


Partisipasi dalam kamus ilmiah popular diartikan sebagai pengambilan bagian, keikutsertaan, peran serta, penggabungan diri menjadi peserta.[1] Partisipasi sangat diperlukan dalam kerja kelompok. Partisipasi dapat diartikan sebagai suatu keterlibatan siswa dalam kelompok untuk memecahkan masalah atau dalam melaksanakan tugas yang sudah ditentukan.
Menurut pendapat Made Sumadi yang dikutip oleh Dewi Harjanti Ekaningsih beberapa aspek yang dapat dikaji dalam partisipasi belajar siswa antara lain :[2]
a.         Partisipasi bertanya
b.         Partisipasi menjawab
c.         Menyelesaikan tugas rumah secara tuntas
d.        Partisipasi dalam diskusi
e.         Mencatat penjelasan guru
f.          Menyelesaikan soal di papan tulis
g.         Mengerjakan soal tes secara individu
h.         Menyimpulkan materi pelajaran di akhir pertemuan
Proses keterlibatan siswa dalam pembelajaran akan memungkinkan terjadinya asimilasi dan akomodasi kognitif dalam pencapaian pengetahuan, perbuatan serta pengalaman langsung terhadap balikannya dan pembentukan nilai dan sikap. Dalam proses pembelajaran, seorang guru hendaknya dapat mengembangkan proses pembelajaran aktif, sehingga dapat terwujudnya partisipasi aktif siswa dalam kegiatan belajar mengajar. Dengan adanya partisipasi siswa yang optimal maka pengalaman belajar akan tercapai secara efektif dan efisien.
            Menurut pendapat Burt, K. Sachlan dan Roger, manfaat dari partisipasi adalah :
a.         Lebih banyak komunikasi dua arah
b.         Lebih banyak bawahan mempengaruhi keputusan
c.      Potensi untuk memberikan sumbangan yang berarti dan positif diakui dalam derajat lebih tinggi.[3]


[1] Pius A. Partanto dan M. Dahlan Al Barry, Kamus Ilmiah Populer, (Surabaya : Arkola, 1994), hlm. 572
[2] Dewi Suharjanti Ekaningsih, Upaya Peningkatan Partisipasi dan Hasil Belajar Matematika Siswa Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Accelerated Instruction (TAI), (Skripsi: FMIPA UNY, 2007), hlm.26
[3] B. Suryosubroto, Proses Belajar Mengajar di Sekolah, (Jakarta : Rineka Cipta, 2002), hlm.283

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar